Sabtu, 23 April 2022

Wujudkan Generasi Cinta Qur'ani | Khotmil Qur'an & Buka Bersama MTs Salafiyah Hidayatul Athfal

Dokumentasi Khatmil Qur'an

1 / 12
2 / 12
3 / 12
4 / 12
5 / 12
6 / 12
7 / 12
8 / 12
9 / 12
10 / 12
11 / 12
12 / 12
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an
Kegiatan Khatmil Qur'an

www.mtsshifal-pkl.sch.id~ Khatmil berasal dari bahasa arab asal katanya khatm yang berarti membaca hingga akhir atau membaca seluruhnya. Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) Khatmil Qur'an yang biasanya disebut tamat Al-Qur'an adalah pembacaan Al-Qur'an yang dilakukan mulai awal sampai akhir pada waktu yang bersamaan. Maka bisa disimpulkan bahwa khatmil Qur'an adalah sebuah kegiatan membaca ayat-ayat suci Al-Qur'an dari awal hingga akhir.

MTs Salafiyah Hidayatul Athfal melaksanakan Khatmil Qur'an dimulai dari 6 April 2022 dan penutupan sekaligus buka bersama dilaksanakan pada tanggal 20 April 2022 yang diketuai oleh Ust. Mukhibullah.

Para siswa-siswi, segenap guru, dan staf madrasah, serta tamu undangan sudah  berkumpul di halaman MTs Salafiyah Hidayatul Athfal pada pukul 16:30 WIB. Kemudian pembacaan surah terakhir dalam Al-Qur'an dimulai pada pukul 16:45 WIB yang dipimpin oleh KH. Ahmad Basuni, KH. Aksirudin Akib, dan KH. Ahmad Aspari, dan di sambung dengan do'a khatmil Qur'an, Setelah itu mauidhoh khasanah oleh Romo KH. Maksum Hasbullah sekitar pukul 17:30 WIB.

Bulan Ramadhan adalah sebuah ajang untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan membersihkan segala keburukan-keburukan yang telah dilakukan sebelumnya yaitu salahsatunya dengan membaca Al-Qur'an, kenapa Al-Qur'an diutamakan di bulan ramadhan? karena Al-Qur'an dan Puasa Ramadhan tidak bisa dipisahkan. Hal ini sesuai dengan yang disampaikan oleh Romo KH. Maksum Hasbullah bahwasanya "Ibadah Puasa Ramadhan dan Al-Qur'an itu dua jadi satu, karena Al-Qur'an diturunkan pada bulan ramadhan". Oleh karena itu, beliau berharap agar para siswa-siswi MTs Salafiyah Hidayatul Athfal menjadi generasi yang cinta Al-Qur'an.

Abu Amer, S. Pd. I. (Kepala Madrasah) menyampaikan dengan adanya khotmil Qur'an ini bertujuan mendidik untuk membiasakan membaca Al-Qur'an di bulan Ramadhan, karena seringkali selain di luar bulan ramadhan siswa tidak bisa mengkhatamkan Al-Qur'an. Maka dengan datangnya bulan ramadhan diharapkan bisa mengkhatamkan Al-Qur'an minimal 1 kali khatam dalam satu bulan. Beliau juga memberikan strategi agar dalam bulan ramadhan bisa khatam 5 kali, yaitu dengan membaca 1 juz setiap selesai shalat fardhu'.

Mauidhoh khasanah ditutup dengan do'a yang bertepatan dengan berkumandangnya adzan maghrib. Seluruh yang hadir dalam kegiatan itu membatalkan puasa dengan meminum teh hangat yang telah disediakan, kemudian dilanjutkan dengan sholat berjama'ah di halaman MTs Salafiyah Hidayatul Athfal. Setelah sholat maghrib para siswa-siswi berbuka bersama dikelas masing-masing, dan selesai berbuka puasa siswa-siswi dipersilahkan untuk pulang.

Begitulah kegiatan khatmil Qur'an dan buka bersama keluarga besar MTs Salafiyah Hidayatul Athfal. Semoga bisa bermanfaat, mendapatkan keberkahan di bulan Ramadhan, serta menjadi manusia yang baik, lebih baik, dan lebih baik lagi. Apabila ada kesalahan kata maupun kalimat mohon koreksinya, dan jika ada request artikel silahkan tinggalkan di kolom komentar dibawah ini. Terima Kasih.

Sabtu, 16 April 2022

BULAN RAMADHAN SEBAGAI AJANG FASTABIQUL KHAIRAT DAN TAZKIYATUN NAFS






Dokumentasi Ta'lim Ramadhan

1 / 12
2 / 12
3 / 12
4 / 12
5 / 12
6 / 12
Dokumentasi 1
Dokumentasi 2
Dokumentasi 3
Dokumentasi 4
Dokumentasi 5
Dokumentasi 6

www.mtshifal-pkl.sch.id~ Bulan Ramadhan adalah bulan suci, bulan yang ditunggu-tunggu kaum muslim muslimat seluruh dunia. Bulan Ramadhan bisa juga disebut juga dengan bulan pengampunan atau bulan bergugurannya dosa, hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW

                                                                                                    مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ 

Artinya : Barang siapa yang berpuasa di bulan Ramadhan karena Iman dan mengharap pahala dari Allah maka dosanya di masa lalu akan diampuni. (HR. Bukhari dan Muslim).

Berdasarkan dari hadist di atas, maka kita harus berlomba-lomba dalam kebaikan di bulan ramadhan ini untuk membersihan keruhanian dari hal-hal yang buruk. Oleh karena itu, MTs Salafiyah Hidayatul Athfal mengadakan beberapa kegiatan keruhanian rutin, yang diadakan setiap tahun dibulan Ramadhan. Tak ketinggalan di tahun ini tetap sama, dimana muallimnya tidak hanya dr guru2 MTsS HIFAL SDR, tapi juga dari kyai/ustadz/ustadzah dari luar yang notabene dari berbagai pondok. Biasanya diselenggarakan selama 14 hari di bulan Ramadhan dimulai pada Rabu, 6 April 2022 sampai Kamis, 21 April 2022 untuk seluruh civitas akademika, baik guru maupun siswa.

Kegiatannya berupa Tadarus Kelas, yang dilaksanakan di rumah masing-masing, tiap siswa mendapatkan tugas membaca beberapa ayat dan kemudian akan dilaksanakan Tahtiman dan Buka Bersama pada Selasa, 19 April 2022 dihalaman MTs Salafiyah Hidayatul Athfal.

Kemudian ada juga kegiatan Ta’lim Ramadhan. Adapun konsep dari kegiatan ini yaitu pengajian kitab, kitab yang digunakan adalah kitab Fathul Mu’in karya Syaikh Zainuddin bin Abdul Aziz Al-Malibari. Kitab ini berisikan tentang kajian-kajian ilmu Fiqih pilihan yang merujuk pada kitab-kitab Madzhab Syafi’I pegangan buah karya ulama-ulama sebelumnya.

Ta’lim Ramadhan dilaksanakan pada setiap pukul 09:45-12:00 WIB yang di pimpin oleh Ustadz M. Nurul Muzamil dan Ustadz M. Syafiq. Adapun waktu pelaksanaannya dibagi menjadi dua sesi. Sesi Ta’lim Ramadhan untuk siswa yaitu pada pukul 09:45-10:45 WIB di kelas masing-masing kecuali untuk kelas IX putri berlokasi di UPKMT/ Aula, sedangkan sesi guru yaitu pada pukul 10:45-12:00 WIB di ruang kelas IX B.

 

DAFTAR MU’ALIM & MUTA’ALIM PENGAJIAN RAMADHAN MTs SALAFIYAH HIDAYATUL ATHFAL



Semoga kita semua mendapatkan keberkahan di bulan Ramadhan ini, serta menjadi manusia yang baik, lebih baik, dan lebih baik lagi. Apabila ada kesalahan kata maupun kalimat mohon koreksinya, dan jika ada request artikel silahkan tinggalkan di kolom komentar dibawah ini. Terima Kasih.